Festival Ngidam SGM Bunda Lengkapi Momen Spesial Kehamilan Bunda melalui Asupan Nutrisi Seimbang dan Rangkaian Aktivitas Edukasi Menarik
Jakarta, 24 Agustus 2017 – Masa kehamilan hingga menyusui tentu menjadi momen luar biasa yang dinantikan oleh para Bunda. Begitu banyak cerita seru yang tak terlupakan, salah satunya di saat Bunda mengalami ngidam. Ngidam menjadi sebuah pengalaman unik bagi Bunda hamil yang ditandai dengan besarnya dorongan keinginan akan suatu hal, pada umumnya terkait konsumsi makanan atau minuman tertentu.
Dijumpai pada Media Gathering Festival Ngidam SGM Bunda, Dr. Med. dr. Damar Prasmusinto, SpOG (K) memaparkan bahwa ngidam adalah hal wajar bagi Bunda hamil, biasanya dipicu oleh meningkatnya Peptida Opiod Endogen (POE). Di mana terdapat hubungan kuat antara POE dengan asupan makanan. Hal ini tentunya perlu dicermati oleh Bunda, karena seringkali Bunda kesulitan untuk mengontrol keinginan sehingga cenderung melupakan asupan nutrisi seimbang yang harus dipenuhi,
“Menurut Riskesdas 2013, angka bayi kecil (<2500 gr) yang dilahirkan di Indonesia mencapai 10,2% sedangkan bayi lahir pendek (<48 cm) mencapai 20,2%. Angka tersebut menandakan bahwa masih banyak ibu hamil yang kekurangan nutrisi. Kekurangan nutrisi tersebut tentunya disebabkan oleh pola makan yang tidak bergizi dengan porsi yang belum tentu seimbang sesuai kebutuhan Bunda dan si Kecil. Untuk itu, perlu adanya kontrol akan pola konsumsi dan pemahaman tentang nutrisi yang tepat di kala hamil termasuk saat ngidam. Karena Bunda adalah satu-satunya sumber nutrisi bagi si Kecil, sehingga jika Bunda sehat, si Kecil juga sehat,” jelas Dr. Med. dr. Damar Prasmusinto, SpOG (K).
Memahami kebutuhan para Bunda di kala hamil untuk dapat menikmati masa ngidam dengan sehat dan bahagia, SGM Bunda menghadirkan “Festival Ngidam SGM Bunda” yang akan berlangsung selama 2 – 3 September 2017 di Summarecon Mall Bekasi.
“Festival Ngidam SGM Bunda adalah festival kehamilan pertama dan terbesar di Indonesia. Kami hadir dengan serangkaian aktivitas edukasi nutrisi yang lengkap dan menyenangkan untuk Bunda. Kami mengerti bahwa Bunda yang sedang ngidam kerap terkendala untuk menerapkan pola makan sehat bergizi seimbang karena cenderung memilih makanan dan minuman tertentu. Padahal, pemenuhan nutrisi selama masa kehamilan sangat penting agar tumbuh kembang si Kecil dalam kandungan dapat optimal,” ujar Christina Natalia selaku Marketing Manager Nutricia Sarihusada.
“Oleh sebab itu, melalui Festival Ngidam SGM Bunda kami berharap para Bunda tidak hanya dapat beraktivitas seru dan menikmati makanan favorit mereka, namun juga mendapatkan pemahaman terkait nutrisi yang dibutuhkan pada masa hamil agar bisa lebih cermat dalam menerapkan pola makan bergizi seimbang, termasuk susu yang merupakan salah satu sumber zat gizi bagi Bunda hamil” lanjut Christina.
Dr. Med. dr. Damar Prasmusinto, SpOG (K) menegaskan bahwa Bunda perlu menyadari bila kebiasaan makan yang tidak sesuai dengan kebutuhan nutrisi Bunda dan si Kecil, dapat menimbulkan resiko negatif pada saat melahirkan, seperti kelahiran prematur atau berat badan kurang. Untuk itu, meningkatnya kebutuhan asupan karbohidrat, protein, maupun lemak perlu diimbangi dengan kecukupan mikronutrien seperi asam folat, zat besi, dan kalsium yang memiliki peranan besar untuk perkembangan kecerdasan dan fisik si Kecil sejak dalam kandungan,
“Untuk itu, Bunda dapat menjadikan momen ngidam sebagai kesempatan dalam memenuhi kecukupan nutrisi harian dengan mengonsumsi makanan atau minuman yang tidak hanya lezat namun juga sehat. Contohnya, menghindari konsumsi makanan dengan kadar gula dan minyak berlebih. Jika Bunda ingin mengonsumsi kudapan lezat dan bernutrisi, Bunda dapat memilih buah potong, jus buah segar, atau agar-agar kaya serat. Yang paling utama, Bunda dianjurkan memenuhi kebutuhan nutrisi seimbang dengan pola makan bergizi 3x sehari, air mineral 10 gelas/hari, dan dilengkapi konsumsi susu khusus kehamilan setiap hari”, papar dr. Damar.
Di samping pemenuhan nutrisi selama masa kehamilan terutama di saat ngidam. Bunda juga dianjurkan untuk dapat mengontrol perubahan psikologis yang terjadi dalam dirinya. Hal ini disampaikan oleh pakar psikolog keluarga, Tara de Thouars, BA, M.Psi saat ditemui di Media Gathering Festival Ngidam SGM Bunda. Tara menjelaskan bahwa rasa cemas dan khawatir seringkali dialami Bunda selama kehamilan dan yang dapat dipicu oleh berbagai faktor baik internal maupun eksternal dan tergantung pada tahapan trimester kehamilan Bunda. Hal tersebut juga turut memicu timbulnya ngidam, karena ngidam cenderung dijadikan cara oleh Bunda untuk memberikan rasa nyaman dan mengurangi kecemasan berlebih,
“Bunda dapat memanfaatkan momen ngidam untuk dapat mengontrol emosi yang cenderung fluktuatif. Tidak hanya dari sisi konsumsi makanan dan minuman, namun juga ngidam yang menginginkan perhatian atau kasih sayang juga wajar untuk disampaikan Bunda. Sehingga Ayah sebagai rekan setia Bunda perlu memahami hal tersebut dan selalu siap memberikan dukungannya agar Bunda dapat menjalani masa kehamilan dengan rileks dan menyenangkan. Karena jika Bunda dapat menjalani masa kehamilan tanpa terganggu rasa cemas dan stres tentunya si Kecil di dalam kandungan akan turut merasa nyaman dan mampu berkembang secara optimal”, papar Tara De Thouars.
Dalam rangkaian kegiatan Festival Ngidam SGM Bunda, para Bunda dan Ayah dapat aktif berkonsultasi seputar kehamilan dan nutrisi serta mengikuti talk show edukatif bersama para ahli seperti Dr. Med. dr. Damar Prasmusinto, SpOG (K) terkait ‘Peran Nutrisi Masa Hamil & Menyusui untuk Dukung Bunda & si Kecil Sehat’, Prita Ghozie mengenai ‘Perencanaan Keuangan dalam Menyambut Persalinan’, dan Psikolog Keluarga Tara de Thouars, BA, M.Psi perihal ‘Dukungan Psikologis Bunda di Masa Hamil dan Menyusui’. Tidak hanya itu, akan ada berbagai aktivitas gratis dan menarik untuk Bunda seperti kelas senam hamil, edukasi laktasi, tips tetap cantik saat hamil hingga menyusui, hingga demo masak lezat dan bernutrisi bersama Chef Deny dari Master Chef Indonesia 2015.
“Selain beragam edukasi tentang kehamilan, SGM Bunda ingin memberikan kenangan indah dan berkesan kepada Bunda di saat ngidam. Sehingga terdapat aktivitas seru lainnya di dalam Festival Ngidam SGM Bunda, yaitu Ngidam Jajan yang menghadirkan beragam sajian kuliner lezat dan bergizi. Selain itu, Bunda juga bisa menikmati Ngidam Dimanja melalui serangkaian fasilitas perawatan kecantikan, pijat relaksasi, hingga terapi musik hamil. Untuk Bunda yang Ngidam Eksis dapat mengikuti fashion show Bunda Hamil – Menyusui serta photo booth cantik. Bunda pun bisa menikmati hiburan dan penampilan selebriti melalui Ngidam Ketemu Artis,” ujar Christina.
SGM Bunda yang terus berkomitmen untuk mendukung Bunda menjalani masa kehamilan hingga menyusui tetap sehat dan bahagia, telah menjalankan kampanye "Nutrisi Lezat, Bunda Sehat". Selain 'Festival Ngidam SGM Bunda' yang telah diadakan di Surabaya dan nantinya di Jakarta, SGM Bunda juga menghadirkan 'Edukasi Nutrisi & USG Gratis' di banyak lokasi di Jawa dan Sumatera yang saat ini sudah menjangkau 34,790 Bunda di 900 titik lokasi. Kegiatan edukasi ini telah berhasil memecahkan rekor MURI untuk 'Jumlah Foto USG Bunda Hamil Terbanyak'. Tidak hanya sampai di situ, kegiatan ini masih akan terus berlangsung dan sampai akhir 2017 diharapkan dapat menjangkau hingga 75,000 Bunda Hamil.