Tanya Ahli
Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.
Krim Sup Keju Panggang
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 13 Apr 2017
Sahabat nutrisi,
Memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung lemak merupakan salah satu cara meningkatkan berat badan. Terutama untuk anak-anak.
Biasanya anak-anak menyukai cita rasa krim sup yang gurih dan lembut. Kita bisa mencoba membuatnya dan menambahkan keju, agar si kecil tambah menyukainya.
Bahan:
- 100 g mentega
- 100 g bawang bombai, potong 2 bagian, iris tipis
- 6 siung bawang putih, cincang halus
- 300 g fillet dada ayam, potong dadu kecil-kecil
- 500 ml susu cair
- 500 ml kaldu ayam
- 3/4 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 3/4 sdt pala bubuk
- 1 sdt gula pasir
- 300 g jamur kancing kalengan, tiriskan, iris tipis
- 300 g daging asap tebal, potong ukuran 1 x 1 cm
- 250 g keju cheddar, parut
- 2 sdt peterseli cincang
- 6 lbr roti tawar, olesi campuran mentega dan bawang putih
Taburan:
- 100 g keju parmesan parut
- 100 g keju mozzarella, iris tipis
Cara Membuat:
- Panaskan mentega, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum, masukkan ayam, aduk hingga matang.
- Tuang susu dan kaldu, didihkan. Bubuhi garam, merica, pala, dan gula pasir, aduk rata. Masukkan jamur dan daging asap. Aduk rata. Tambahkan keju dan peterseli, aduk rata. Angkat.
- Tuang ke dalam mangkuk saji tahan panas, tutup atasnya dengan potongan roti.
- Taburi keju parmesan dan mozzarella. Panggang dalam oven menggunakan api atas hingga keju meleleh. Angkat.
Sajikan hangat.
Sumber:Nakita