Tanya Ahli
Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.
Resep: Es Kelapa Jeruk
Oleh Nutrisi Bangsa 22 Jul 2012
Sahabat nutrisi,
Sudah dua hari kita menjalani ibadah puasa. Bagaimana? Masih semangat kan? Tentu saja harus semangat yaaa… Karena selain kewajiban bagi muslim, ternyata berpuasa sangat banyak manfaatnya..
Nah, untuk yang segar-segar pada saat berbuka, bagaimana kalau kita coba Es Kelapa Jeruk? Segar dan menyehatkan lho.. Si kecil pasti suka juga.
Bahan:
500 gr jeruk peras
100 gr gula pasir
200 ml air kelapa muda
3 bh kelapa muda, keruk, ambil dagingnya
Cara Membuat:
1. Belah semua jeruk, ambil airnya.
2. Campur air jeruk dengan gula pasir dan air kelapa, aduk sampai larut.
3. Taruh kelapa muda dalam gelas, tambahkan air jeruk dan es batu. Sajikan segera.
Untuk 6 orang
Sumber: Tabloid Nova