Tanya Ahli
Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.
Rolade Ayam dan Sayur
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 16 Feb 2017
Sahabat nutrisi,
Masih bingung memilih menu bekal sekolah untuk si kecil? Bagaimana jika kita buatkan Rolade Ayam dan Sayur untuk mereka?
Bahan-bahannya sederhana dan mudah membuatnya, lho. Bungkus dengan aluminium foil agar kehangatannya bertahan agak lama, sampai tiba waktunya si kecil makan di sekolah.
Bahan:
- 300 gram ayam giling
- 100 gram wortel, diparut
- 1 tangkai seledri, diiris halus
- 1 putih telur
- 3 sendok makan tepung panir halus
- 3/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh pala bubuk
Bahan Dadar:
- 3 butir telur, dikocok lepas
Cara membuat:
- Campur ayam giling, wortel, seledri, putih telur, tepung panir.
- Aduk rata. Tambahkan garam, merica bubuk, gula pasir, dan pala bubuk. Aduk rata. Sisihkan.
- Buat dadar di wajan anti lengket diameter 22 cm.
- Ambil selembar dadar. Letakkan diatas plastik Olesi dengan campuran ayam giling. Gulung. Ikat di kedua sisinya.
- Kukus 45 menit dengan pengukus yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang.
Untuk 8 porsi
Sumber:Sajian Sedap