Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 27 Nov 2021
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 27 Oct 2021
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 16 Oct 2021
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 22 Jan 2021
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 14 May 2020
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 02 May 2020
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 02 May 2020
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 12 Jun 2019
Tanya Ahli
Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.
Jika hemoglobin si kecil rendah
Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 05 May 2017

Sahabat nutrisi,
Apakah si kecil Anda tampak pucat, mudah lelah dan sering terengah-engah? Coba periksakan kadar hemoglobin atau HBnya, jangan-jangan kadarnya rendah.
HB atau hemoglobin merupakan senyawa yang mengandung zat besi (Fe) berupa pigmen berwarna merah, di dalam sel darah merah dan diproduksi oleh sumsum tulang belakang. HB bertugas membawa oksigen ke seluruh sel tubuh.
Kadar Hb yang normal untuk anak0anak, antara umur 1 sampai memasuki masa pubertas adalah antara 11 - 12 gram/desiliter. Kadar Hb yang rendah disebabkan oleh turunnya kadar sel-sel darah merah, atau ketidaknormalan kadar Hb dalam satu sel darah merah.
Penyakit yang disebabkan karena rendahnya kadar Hb di antaranya adalah anemia dan thalassemia.
Anemia terjadi ketika tubuh anak kekurangan zat besi yang sangat dibutuhkan oleh hampir semua sel-sel dalam tubuh. Sementara thalassemia merupakan penyakit yang diturunkan orang tua, berupa gangguan pada kemampuan tubuh memproduksi protein yang disebut rantai globin sebagai bahan utama pembentuk hemoglobin
Berikut beberapa kiat pencegahan agar si kecil tidak mengalami rendah Hb:
- Mengonsumsi makanan tambahan yang banuak mengandung zat besi, terutama dari protein hewani
- Untuk bayi, terus berikan ASI, ditambah suplemen zat besi
- Hindari mengonsumsi susu secara berlebihan
- Jaga agar si kecil tidak kelebihan berat badan
- Obati penyakit akibat infeksi pada anak hingga tuntas.